JA, Sarolangun, Bupati Sarolangun Drs.H.Cek Endra meninjau secara langsung Pengerjaan proyek Fisik pembangunan jalan menuju Desa Spintun tepatnya di Kecamatan Pauh pada Rabu (27/11).

Saat melakukan penelusuran, Bupati Sarolangun menemukan disalah satu titik (spot) pengerjaan pembangunan jalan mengalami kerusakan pada bahu jalan. Secara tegas bupati langsung menegur serta menginstruksikan pengawas supaya segera melakukan perbaikan sebelum serah terima,

"Jangan menunggu masyarakat ribut. Baru melakukan perbaikan. Mumpung alat masih berada dilokasi, segera lakukan perbaikan". Tegas Bupati Sarolangun Drs.H.Cek Endra.

Pembangunan jalan menuju desa sepintun kecamatan pauh dengan anggaran Rp.16.7 Milliar guna untuk memperlancar roda pembangunan sebagai akses meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Sementara itu Bupati menjelaskan, pada tahun 2020 akan datang pemerintah menganggarkan Rp.24,6 Milliar bersumber dari dana DAK,

" Insya Allah Swt, tahun depan (2020). Pemerintah akan menganggarkan sebanyak Rp.24,6 Milliar untuk pembangunan jalan menuju desa sepintun dan taman Bandung. Harapan Kita, dengan adanya akses jalan yang bagus secara otomatis akan meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat disini ". Kata H.Cek Endra.

Sebagaimana yang tengah digalakkan oleh Pemerintah Pusat. Bahwa Pembangunan infrastruktur mampu mendongkrak pertumbuhan perekonomian rakyat serta mampu mendorong kapasitas produksi perekonomian yang menghubungkan kutub kutub pertumbuhan ekonomi. (nal)
 
Top