JA.com, Limapuluh Kota (Sumatera Barat).
KEPEDULIAN Bupati Limapuluh Kota H Irfendi Arbi terhadap dunia pendidikan bukan cerita isapan jempol belaka. Karena kepedulian dan komitmennya terhadap dunia pendidikan, Irfendi Arbi diganjar anugerah Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (USB) Award 2019.
Penghargaan bergengsi dari perguruan tinggi Islam tersebut diserahkan Rektor UMSB DR. Riki Saputra, MA dalam rangkaian acara resepsi ulang tahun ke 64 UMSB sekaligus Milad ke 107 Muhammadiyah di Convention Hall UMSB Pasir Jambak Padang, baru-baru ini.
Penghargaan tersebut diberikan UMSB sebagai bentuk apresiasi kepada tokoh yang memiliki komitmen dan melakukan kemitraan atau kerjasama dengan UMSB dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Salah satu wujud kongkret kerjasama bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat tersebut adalah pembinaan Kampung Wisata Saribu Rumah Bagonjong (Sarugo) di Jorong Sungai Dadok, Kenagarian Koto Tinggi Kecamatan Gunuang Omeh sebagai desa binaan UMSB .
Hadir dalam acara itu para pengurus Muhammadiyah Sumatera Barat, serta seluruh civitas akademika UMSB, para rektor Perguruan Tinggi Swasta dan pimpinan BUMN di Sumatera Barat.
Irfendi Arbi yang dimintai tanggapannya mengaku sangat berterima kasih kepada pihak UMSB atas pemberian penghargaan itu.
“Alhamdulillah, kita kembali mendapatkan apresiasi, kali ini dari perguruan tinggi. Anugerah yang diberikan UMSB itu merupakan penghargaan bagi masyarakat yang senantiasa mensukseskan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di Kabupaten Limapuluh Kota,” tutur Irfendi Arbi.
Ia berharap, UMSB Award itu semakin memotivasi berbagai pihak di daerah ini untuk bekerjasama yang baik dengan setiap perguruan tinggi yang melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi Kabupaten Limapuluh Kota. Sebab, kerjasama ini jelas sangat menguntungkan bagi masyarakat dan daerah.
“Harapan kita, UMSB Award ini menjadi momentum untuk lebih meningkatkan kerjasama dengan UMSB dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Sebab, berbagai kerjasama itu sangat berkontribusi positif bagi kemajuan Limapuluh Kota, peningkatan taraf hidup masyarakat dan pengembangan pembangunan di segala bidang,” ucap Irfendi.
Terpisah, salah seorang dosen senior UMSB Ir. Sevindrajuta, MP mengatakan, UMSB Award diberikan UMSB kepada Irfendi Arbi sebagai penghargaan atas perannya dalam mendukung kegiatan mahasiswa perguruan tinggi ini di Kabupaten Limapuluh Kota. Ia mengakui, Irfendi Arbi merupakan bupati yang sangat peduli dengan dunia pendidikan.
“Ini salah satu bentuk pengakuan UMSB terhadap apa yang telah dilakukan Bupati Irfendi Arbi terkait dengan masalah pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dari perguruan tinggi di daerah ini,” ungkap Sevindrajuta.
Dikatakan, salahsatu peran besar Bupati Irfendi Arbi dalam kemiteraan dengan UMSB adalah lahirnya konsep Kampung Wisata sebagai nagari binaan UMSB. Selain itu, Irfendi Arbi juga senantiasa mendukung UMSB dalam bidang penelitian dalam rangka pengembangan penelitian.
“Dari sekian banyak kerjasama yang telah kita lakukan selama ini, salah satunya kerjasama dan pembinaan Kampung Wisata Saribu Rumah Bagonjong di Jorong Sungai Dadok, Kenagarian Koto Tinggi Kecamatan Gunuang Omeh ,” tutur Sevindrajuta.
Ia berharap, ke depan kerjasama UMSB dengan Pemerintah daerah Kabupaten Limapuluh Kota terus dikembangkan dalam bentuk lain seperti pembinaan siswa-siswa berprestasi di UMSB yang dibiayai oleh pemerintah daerah dan bentuk kerjasama lainnya.
“Kita berharap sinergitas dan kerjasama dengan pemerintah daerah seperti yang telah dilakukan dengan Bupati Irfendi Arbi ini terus meningkat. Kita tentu sangat berterimakasih dengan bantuan dan kerjasama yang diberikan Bupati Irfendi Arbi selama ini,” tuntas Sevindrajuta.
Terpisah sejumlah tokoh masyarakat mengapresiasi kebolehan Irfendi Arbi tersebut. Mereka menilai Irfendi Arbi memang patut mendapatkan acungan jempol. Menurut mereka penghargaan itu membuktikan Bupati Irfendi Arbi komit terhadap pembangunan pendidikan dan sumberdaya manusia di daerah ini.
“Bupati Irfendi Arbi memang patut mendapatkan acungan jempol. Sebab, selama ini beliau cukup banyak mengoleksi prestasi dalam berbagai bidang, termasuk dalam dunia pendidikan,” ujar tokoh masyarakat Zulkifli Dt. Rajo Mangkuto, S.Pd, MM.
Menurut Zulkifli, penghargaan itu membuktikan Irfendi Arbi memiliki perhatian serius terhadap tri dharma perguruan tinggi.
Senada tokoh masyarakat Limapuluh Kota Akmul DS, S.Pdi Dt. Rajo Bagindo dan pemuka masyarakat Kenagarian Guguak VIII Koto Fakhri Dt. Sumu juga mengacungi jempol atas apa yang ditorehkan Irfendi Arbi. Menurutnya, UMSB Award ini membuktikan Irfendi Arbi memang komit meningkatkan kompetensi sumberdaya manusia, pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi serta sosial budaya masyarakatnya.
“Dari UMBS Award itu kita dapat melihat Bupati Irfendi Arbi memang antusias melakukan kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi tentu dalam rangka meningkatkan kompetensi sumberdaya manusia, pengembangan sektor pariwisata dan promosi wisata serta pengembangan ekonomi dan sosial budaya masyarakat,” papar Akmul dan Fakhri di tempat berbeda. (gun)