JA.com, (Solok Selatan) -- Menggunakan satu unit mobil pickup, Delvi Noveri yang tak lain warga Jorong Banca Anak Lolo, Nagari Pakan Rabaa Tengah, KPGD, Solok Selatan membawa bantuan berupa ratusan dus kebutuhan makanan untuk warga yang dilanda banjir bandang (galodo) di nagari itu, pada Minggu (17/9/2017).
Delvi merasakan langsung dampak galodo di kediamannya, setelah usai membersihkan rumahnya dari material lumpur. Terpikir olehnya untuk bisa meringankan beban saudaranya di nagari itu. Dengan latarbelakangnya sebagai seorang pengurus organisasi politik di Partai Indonesia Kerja (PIKA) Solok Selatan dengan posisi sebagai Pimpinan Anak Cabang (PAC) KPGD. Ia mulai berfikir dan melobi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PIKA Solok Selatan, Ramadan supaya bisa bersama-sama memberikan bantuan pada saudaranya yang tengah dirundung duka.
"Ternyata, ide yang saya sampaikan pada ketua DPC PIKA bak gayung bersambut, rupanya ketua juga berniat memberikan bantuan pada saudara kami nan kena dampak galodo. Sehingga, kita kumpulkan kader dan simpatisan partai untuk berbelanja kebutuhan pokok berupa, Ikan kaleng, Beras, Mie Instan dan kebutuhan sehari-hari lainnya. Setelah terkumpul kami, bagi-bagikan pada warga langsung kerumah,"ujarnya.
Dia menyebutkan, nilai bantuan itu tidaklah seberapa namun setidaknya mampu meringankan beban warga. "Kepedulian ini murni tanpa pamrih, ini merupakan rasa kekeluargaan yang telah melekat didalam dada,"ucapnya.
Kedatangan rombongan Delvi Noveri dan Ramadan disambut haru warga. Dikarenakan, niat tulusnya membantu warga kendati juga ikut menjadi korban bencana. "Kita salut atas perhatian ini, semoga niat baik ini diijabah Allah,"kata Warni warga Bancah Anak Lolo.
Sementara Ketua DPC PIKA Solsel, Ramadan mengatakan duka yang dirasakan warga ikut dirasakannya. "Kita harus tabah menerima ini, anggap ini bagian dari ujianNya yang bakal menjadikan derajat kita meningkat. Semoga, kedepan kejadian tidak terulang lagi dan keluarga yang terdampak segera menjalani kehidupan seperti semula,"terangnya. (Okt)