Jalin Nasional Rusak Berat, Truk Terperosok
JA.com, Pesisir Selatan (Sumatera Barat)--Truk terperosok yang melintasi jalan nasional padang-bengkulu tepatnya di kenagarian kubu kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan, Kabupaten Pesisir Selatan mengalami rusak berat, Sabtu (1/12/2018).
Padahal jalan nasional tersebut baru dibangun tahun 2017, namun sekarang sudah rusak. Seperti diketahui jalan tersebut sudah lama tidak diperbaiki oleh pemerintah setempat dan seakan jalan tersebut dibiarkan begitu saja,
Menurut Hendri seorang pengendara truk ditemui, merasa kecewa seakan tindakan pemerintah daerah pesisir selatan lamban untuk memperbaiki jalan tersebut.
"ini merupakan bentuk rasa kekecewaan kami kepada instansi pemerintah khususnya di kabupaten pesisir selatan yang mengalami rusak parah dijalan lintas nasional, karena tak kunjung diperbaiki, untuk pengguna pengendara yang melintasi jalan tersebut harus ekstra hati-hati bila melewati jalan lintas nasional Padang-Bengkulu itu."kesalnya.
Keluhnya, terhadap jalan yang ia laluinyatak kunjung diperbaiki maka akan timbul korban yang akan merenggut nyawa bagi pengendara yang melintasi jalan lintas nasional tersebut, terutama khususnya truk yang melintasi jalan berlubang diperkirakan sedalam 20 cm akan terperosok.
Tambahnya, saya berharap kepada dinas yang terkait jalan ini seharusnya cepat diperbaiki supaya pengendara yang melintasi jalan tersebut tidak merasa kecewa ataupun mengalami hal yang tak diinginkan seperti kecelakaan kepada pengendara yang melintasi jalan lintas nasional padang-bengkulu itu."Tutupnya.(rio).