Musorkablub Hasilkan Pimpinan Baru KONI Solok Selatan
JA.com, Solok Selatan (Sumatera Barat)--Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar biasa (musorkablub) KONI Solok Selatan secara resmi dibuka Bupati Solok Selatan yang diwakili Asisten I Sekdakab Solsel Fidel Efendi, kegiatan tersebut di aula hotel Umi Kalsum Batanglawe Muara Labuh Sabtu (20/7).
Rengga Husyada terpilih secara aklamasi memimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia atau KONI Kabupaten Solok Selatan untuk periode 2019 hingga 2023 mendatang.
Rengga terpilih aklamasi dalam Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) KONI Solok Selatan.
Musorkablub KONI Solsel dipimpin lima orang, yang terdiri dari lima unsur KONI dan dua unsur Cabang Olahraga (Cabor).
Ketua sidang Wirdiansyah mengatakan, jika sejak awal pendaftaran, hanya satu orang yang mendaftar untuk mencalonkan sebagai Ketua KONI Solsel.
“Apabila calon kandidat ketua hanya satu maka secara aklamasi suadara Rengga Husada ditetapkan sebagai Ketua Umum KONI Solsel terpilih,” kata Wirdiansyah selaku Ketua Sidang Pleno Musorkablub.
Sambutan Bupati Solok Selatan yang diwakili Fidel Efendi, "Kita mengaku bangga dengan hasil kerja KONI yang telah berhasil mengharumkan nama daerah melalui prestasi olahraga.
Tentunya ini merupakan hasil kerja keras dan ikhlas.
Dengan kerja keras mampu dalam meng gerakkan gerbong untuk kemajuan, yang telah memberikan kontribusi positif," jelasnya.
Mario Syahjohan yang telah meletakkan jabatan dikarenakan mendapatkan amanah sebagai wakil rakyat DPRD Sumbar mengatakan,
"Daerah ini membutuhkan pemimpin KONI yang punya komitmen tinggi dan berintegritas dalam membangun olahraga
Sosok pemimpin itu harus memahami persoalan hukum , administrasi dan peraturan yang berlaku.
Tantangan dalam memimpin KONI jadikan sebagai motivasi untuk lebih baik.Lakukan kaderisasi untuk putra putri terbaik daerah. Dan jadikan sebagai hobi hingga dapat bekerja ikhlas,' jelas Mario Syahjohan.
Hadir pada kesempatan itu unsur pimpinan KONI Sumbar diantaranya, ketua umum, Syaiful wakil ketua II Fazril Ale, Kabid Organisasi Nofi Sastra,Kabid Umum Darmansyah, Wakil Sekretaris I Togi P Tobing, Kabid Humas Daeng Suprapto, serta undangan lainnya. (dirman)*.