Magelang -- Sebagai warga negara dalam rangka mewujudkan rasa syukur atas Kemerdekaan dapat dilakukan dengan banyak cara, seperti pemasangan bendera merah putih ini salah satu upaya sebagai bentuk membangkitkan rasa cinta terhadap tanah air Indonesia dan apresiasi dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke- 74 pada tahun 2019. senin (08/19)
Sebagaimana diketahui, dalam rangka persiapan menyambut serta memeriahkan HUT RI ke-74, Babinsa Desa Windusari Serma Budi Furiyanto salah satu anggota Koramil 04/Windusari membantu warga binaannya melakukan pemasangan puluhan umbul-umbul dan Bendera merah putih. Pemasangan tersebut dilakukan terutama di sepanjang jalan Dusun Ngadigunung Desa Windusari Kecamatan Windusari Kabupaten Magelang.
Kegiatan pemasangan bendera dan umbul-umbul tersebut untuk menggugah dan menanamkan rasa Nasionalisme terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia yang telah merdeka selama 74 tahun, Kemerdekaan tersebut tidak sertamerta hadiah dari kaum penjajah melaikan lewat perjuangan dan harus ditebus serta ditempuh dengan penuh pengorbanan Rakyat dan Bangsa Indonesia.
“Saya senang sekali bersama-sama warga memasang atribut ataupun umbul-umbul tujuh belasan seperti yang sekarang sedang kami kerjakan, karena kita sebagai generasi penerus bangsa wajib dan harus memperingati kemerdekaan Republik Indonesia dengan sepenuh hati, kita tidak merasakan perjuangan pendahulu kita, kehilangan harta benda, saudara, bahkan kehilangan jiwa juga “ ujar Serma Budi.(red)