MAGELANG - Serka Munawar anggota Koramil 09/Tegalrejo dan Bhabinkamtibmas Brigadir Yoan Muslimin anggota Polsek Tegalrejo membantu evakuasi warga yang terkena gangguan jiwa untuk dibawa ke rumah sakit, Jum'at ( 20/9 ).

Kartono ( 40 ) salah satu warga Dusun Klopo Rt 02 Rw 01 Desa Klopo Kecamatan Tegalrejo yang mengalami gangguan jiwa atau yang lebih di kenal dengan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ)  untuk di evakuasi menuju Rumah Sakit Jiwa Dokter Soeroyo Magelang.

Camat Tegalrejo Muhtasor bersama dengan Puskesmas Tegalrejo bekerja sama dengan Rumah Sakit Jiwa  Dokter Soeroyo Magelang memberikan perhatian yang serius terhadap orang dalam gangguan jiwa agar mendapatkan penanganan dan pelayanan lebih lanjut oleh team Dokter.

Camat Tegalrejo Muhtasor mengatakan, Pemerintah Kecamatan Tegalrejo menyambut baik langkah yang di ambil oleh Puskesmas Tegalrejo dan memberikan apresiasi dalam usaha mengevakuasi terhadap orang dalam gangguan jiwa di wilayahnya guna mendapatkan pelayanan yang terbaik agar segera sembuh.

“Upaya evakuasi ini sangat membantu sekali khususnya dalam bidang pengamanan dan keamanan untuk pasien maupun orang lain, apabila ada warga yang mendapatkan gangguan jiwa laporkan, jangan di pasung karena melanggar undang - undang" terang Muhtasor.

Hal senada disampaikan oleh Dokter Ria, Kepala Puskesmas Tegalrejo tersebut meminta kepada masyarakat apabila di sekitar warga ada yang mengalami gangguan jiwa untuk segera melapor ke Bidan desa atau Puskesmas agar segera bisa diambil langkah-langkah dan tindakan yang tepat.

“Orang yang terkena gangguan jiwa itu butuh penanganan kusus, dibawa ke Rumah Sakit Jiwa dan ditangani oleh dokter ahli agar bisa sembuh dan bisa kembali ke masyarakat" pungkas Ria.(pen0705)
 
Top