JA.com, Limapuluh Kota (Sumatera Barat)
Selama 59 tahun keberadaannya, tidak sedikit kontribusi yang telah diberikan Gonjong Limo Bandung terhadap masyarakat di kampung halaman. Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota mengapresiasi sumbangsih organisasi perantau tersebut.
Hal itu disampaikan Bupati Limapuluh Kota diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab. Limapuluh Kota Fitma Indrayani, SH dalam sambutannya pada acara silaturahmi Gonjong Limo Bandung di Taman Hutan Raya Ir. Djuanda Kota Bandung, Minggu (15/9).
"Tidak dipungkiri, selama ini sangat banyak kontribusi perantau Gonjong Limo Bandung dalam memajukan Kabupaten Limapuluh Kota. Kita berharap perantau dan masyarakat di ranah untuk tetap bergandeng tangan dalam mewujudkan kemajuan kampung halaman,” tutur Fitma dihadapan para pengurus dan anggota Gonjong Limo Bandung, Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunas, Kabag Kerjasama dan Pembangunan Setdakab. Limapuluh Kota Ir. Amran, serta Kabag Humas dan Protokoler Hendra, S. Pd, MM.
Pembangunan pariwisata seperti Lembah Harau misalnya, lanjut Fitma, pemerintah daerah juga sangat mengharapkan suport dari perantau. Sokongan itu tidak hanya dalam bentuk mempromosi objek wisata unggukan itu ke wisatawan di dalam maupun luar negeri, namun hendaknya juga ikut berinvestasi dwmi kemajuan pariwisata tersebut.
"Selain mempromosikan Lembah Harau, kita juga berharap perantau ikut berinvestasi membangun saran pwndukung seperti perhotelan, agar pelancong bisa berlama-lama di Limapuluh Kota, " tutur Fitma.
Sebelumnya Ketua Gonjong Limo Bandung Hikmat Israr menyebut, organisasi perantau ini memang telah berbuat untuk kampungvhalaman yang diantaranya dalam bentuk bantuan biaya pendidikan bagi keluarga miskin, sunatan massal dan lainnya. Disamping itu, mempunyai kegiatan untuk mempertahankan kelestarian seni dan kebudayaan Minang Kabau di perantauan.
"Salahsatu program kita adalah membantu biaya pendidikan anak keluarga miskin, baik yang ada di perantauan maupun di kampung halaman. Selain itu kita juga senantiasa menggelar pembinaan generasi mudanya dalam wadah Muda Mudi Gonjong Limo," terang Hikmat.
Menurutnya, ke depan Gonjong Limo akan terus berperan aktif dalam berbagai aspek terutama pendidikan, ekonomi, spiritual serta budaya di tengah perantau maupun di kampung halaman.
Perkumpulan muda mudi Gonjong Limo ini, lanjutnya, cukup aktif mengangkat kesenian tradisional dan budaya Minang Kabau di Bandung. Grub kesenian tradisonal tersebut terus turun temurun dari satu generasi ke generasi berikutnya.
“Kebolehan grub kesenian yang umumnya beranggotakan para mahasiswa tersebut sering ditampilkan dalam berbafai acara di Bandung, " ucap Hikmat.
Dalam rangkaiam acara itu juga dilakukan peresmian perkumpulan Silek Singo Harau yang ditandai dengan pemasangan deta dan penyelipan keris oleh Bupati diwakili Asisten Fitma Indrayani, SH bersama Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunas serta para tokoh Gonjong Limo Bandung. (gun)