JA,Sarolangun- Pemda Sarolangun kembali menyalurkan bantuan pada masyarakat yang terdampak wabah virus Corona (Covid-19).

Penyaluran bantuan secara bersamaan pada Tiga Kecamatan, antara lain, Kecamatan Air Hitam yang diberikan langsung oleh Bupati H.Cek Endra, Kecamatan Limun oleh Wabup H.Hillalatil Badri dan Kecamatan CNG oleh Sekda Endang Abdul Naser. Rabu (22/4).

Sedangkan Penyaluran bantuan di Kecamatan Air Hitam dibagikan secara langsung oleh Bupati H.Cek Endra ditiga titik yaitu, di Kantor Camat Air Hitam, Desa Bukit Suban dan Desa Pematang Kabau. Yang mana untuk Dua Desa tersebut bantuan diberikan kepada warga Suku Anak Dalam (SAD).

Pada kesempatan tersebut H.Cek Endra menjelaskan kepada masyarakat dan SAD jika bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Sarolangun ditengah wabah COVID-19, yang mana bantuan ini nantinya akan diberikan 3 tahap (3 bulan).

" Bantuan ini akan diberikan 3 tahap atau 3 bulan. Pertama hari ini menjelang bulan Puasa lalu nanti sebelum Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran dan selanjutnya sesudah lebaran," jelas H.Cek Endra kepada masyarakat.

H.Cek Endra juga menyampaikan, bantuan ini jangan dilihat dari besar kecilnya, akan tetapi manfaat dan bentuk kepedulian dari Pemkab Sarolangun dalam kondisi pandemi Covid 19 yang sangat berdampak pada ekonomi masyarakat.

" Semoga bermanfaat dan dapat membantu. Atas nama Pemkab Sarolangun kami akan terus hadir ditengah tengah masyarakat,". Tutur Bupati.

Bupati Sarolangun berpesan supaya masyarakat menjaga kesehatan dan mengurangi aktifitas diluar rumah, hindari berkumpul kumpul dan gunakan masker serta rajin cuci tangan untuk menghindar dari Covid-19.

Dari data yang diperoleh jika jumlah penerima bantuan untuk Kecamatan Air Hitam total keseluruhan sebanyak 1279 KK yang mana untuk Suku Anak Dalam (SAD) berjumlah 307 KK.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Asisten III Hazrian, beberapa Kepala OPD, Camat Air Hitam Bustra Desman, Kabag Humas Sulaiman, Kapolsek Air Hitam, dan Babinsa serta staf OPD terkait. (nal/SRF)

Sumber : Nusantaranews.net.
 
Top