JA.com, Agam (Sumatera Barat)--Hari ini, Senin (25/5), GTP2 Covid-19 mencatat tidak ada Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Kabupaten Agam.

Hal ini dibenarkan oleh juru bicara GTP2 Covid-19 Kabupaten Agam, Khasman Zaini. Ia sebut ini sesuai update data Covid-19, Senin, 25 Mei 2020, pukul 10.00 WIB.

“Ya, hari ini tepatnya H+1 lebaran 1441 hijriyah Agam nihil PDP,” ujarnya.

Namun, untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) masih tercatat sebanyak 19 orang. Sedangkan Orang Tanpa Gejala (OTG) nihil.

Diketahui, Agam mengkonfirmasi pasien positif Covid-19 sebanyak 17 orang, 11 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh. Sementara 6 orang pasien lainnya masih menjalani perawatan dan isolasi.

“Kita berharap pasien yang masih menjalani perawatan dan isolasi secepatnya sembuh,” pintanya.

Menurut Khasman, di Agam sudah hampir 2 minggu tidak ada penambahan pasien Covid-19. Ini tidak terlepas dari komitmen semua pihak dalam memutus mata rantai virus corona.

“Semoga ini pertanda Covid-19 akan berakhir,” ulasnya.

Namun ia berharap tim dan semua stakeholder serta masyarakat tetap waspada agar virus ini tidak kembali menyebar.

* Pandu *
 
Top