JA.com, Solok Selatan (Sumatera Barat) -Kapolsek Sungai Pagu AKP Elfi Indra menyatakan Rozalia (28) yang sebelumnya diduga hilang akhirnya berhasil ditemukan di sebuah rumah kosong yang berjarak sekitar 50 meter dari kediamannya dalam kondisi selamat.
"Alhamdulillah sudah ketemu, tadi sekitar pukul 15.30 WIB. Menurut keterangan orangtuanya, Rozalia ada persoalan internal keluarga sehingga ngambek dan pergi dari rumah. Namun, saat ini sudah kembali ke rumah dengan kondisi selamat," kata AKP Elfi Indra saat dihubungi jurnalandalas.com, Jumat (2/10/2020).
Kemudian, imbuhnya, menurut suami tidak ada persoalan. Tapi, menurut orangtuanya, disebabkan ngambek wanita beranak dua masih Balita itu pergi pada Kamis malam sekitar pukul 20.00 WIB dan mengaku hendak ke sungai untuk buang air.
Menurutnya proses pencarian Rozalia melibatkan kepolisian, TNI, BPBD dan masyarakat.
Kalaksa BPBD Solsel, Richi Amran melalui Kabag Humas, Firdaus Firman menyebutkan korban ditemukan tidak jauh dari rumah korban.
"Korban pertama kali ditemukan oleh warga atas nama Tari pada pukul 15.30 WIB di sebuah rumah kosong yang berjarak 50 meter dari rumah korban," ujarnya.
Ditambahkannya korban dalam keadaan selamat dan sehat. "Korban langsung dijemput keluarganya dan dibawa pulang," katanya.
Selanjutnya, Rozalia akan dilakukan pendampingan trauma helalling pasca kejadian untuk pemulihan trauma psikologisnya. "Pendampingan oleh instansi terkait yakni dari BPMPPr dan KB," tutupnya.
* dirman *