Tidak itu saja, Camat Simpati Risdel Kamar tidak ketinggalan untuk datang berkunjung.
Dandim 0305/Pasaman melalui Komandan Rayon Militer 04 Bonjol Kodim 0305/Pasaman Kapten Inf Jarmen Sinaga mengatakan, kunjungan silaturahmi ini dalam rangka HUT TNI ke 77.
"Terimakasih Saya ucapkan kepada Bapak Iptu Rifaldi dan Iptu Syafrizal bersama anggota, atas kunjungan silaturahmi ini. Mudah-mudahan kedepan hubungan TNI-Polri lebih harmonis lagi," kata Kapten Inf Jarmen Sinaga, Rabu (5/10/2022) di Bonjol.
Tidak itu saja, ia juga mengucapkan terimakasih atas kunjungan Camat Tigo Nagari Risdel Kamar yang juga bersama staf.
"Yang jelas, dengan silaturahmi yang kita bangun saat ini, untuk memelihara, menjaga serta meningkatkan hubungan yang harmonis agar selalu terjalin sinergitas yang solid. Baik antara TNI-Polri, maupun lainnya," demikian Kapten Inf Jarmen Sinaga. (MG)