JA.com, Limapuluh Kota (Sumatra Barat)--Sedikitnya, 29 Pengulu dilewakan dalam acara Baralek Gadang Batagak Pangulu di Medan nan Bapaneh, Nagari Tarantang Kecamatan Harau, Senin (05/02/2024). Kegiatan sakral itu dihadiri Dandim 0306 50 Kota, diwakili Danramil 05 Harau, Mayor Inf Zul Padri.

Dandim 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha melalui Danramil 05 Harau Mayor Inf Zul Padri mengucapkan terimakasih kepada ninik mamak yang telah mengundang dan memintanya menghadiri prosesi malewakan gala tersebut.

"Penghulu tidak datang dengan sendirinya tetapi datang dari kaumnya, disepakati oleh anggota kaumnya, yang ditinggikan oleh anak kemenakannya dan dibesarkan oleh masyarakatnya. Dalam istilah adat, tumbuh karena ditanam, tinggi karena dianjung dan besar karena diambuang," kata Mayor Inf Zul Padri.

Menurutnya, gelar yang dipangku hari ini, suatu saat nanti tentu juga akan diwariskan kepada anak-kemenakan, yang juga paham dengan adat dan agama.

"Kami berharap kepada panghulu kaum yang dilewakan agar mengajak dan merangkul anak kemenakan serta memberikan bekal pendidikan tentang adat, agama dan budaya," harapnya.

Ia, berpesan kepada panghulu yang dilewakan agar dapat menjadi sitawa sidingin, kusuik nan kamanyalasai, karuah mampajaniah, sehingga harmonisasi maupun komunikasi dengan semua unsur dapat berjalan dengan baik.

"Laksanakanlah sumpah yang telah diucapkan, dengan penuh rasa tanggung jawab dan ikhlas. Kepada, pengulu yang baru dilewakan dapat berlaku seperti kayu besar dalam Nagari, yaitu sebagai tempat bersandar dan berlindung, penyejuk dan merupakan sosok yang dapat diteladani oleh anak kemenakannya," demikian Mayor Inf Zul Padri. (MG)
 
Top