JA.com, Tanah Datar (Sumatra Barat)--Akibat curah hujan tinggi, Kabupaten Tanah Datar dikepung bencana seperti banjir lahar dingin erupsi gunung api Marapi, banjir bandang, tanah longsor dan jalan terban, sehingga berakibat kerugian bagi masyarakat.

Guna meringankan beban masyarakat yang terdampak langsung, Bank Nagari Tanggap Bencana serahkan bantuan berupa sembako yang diterima langsung Bupati Eka Putra, SE, MM, Jum’at siang (12/04/2024) di kediaman Indojolito Batusangkar.

Usai menerima bantuan secara simbolis yang diserahkan langsung Dirut. PT. Bank Nagari Gusti Chandra, Bupati Eka Putra sampaikan rasa syukur dan ucapkan terima kasih, karena bantuan ini sangat dibutuhkan dan benar-benar membantu sekali bagi masyarakat yang terdampak.

“Ini merupakan bantuan yang kedua kalinya pasca banjir bandang beberapa waktu lalu itu. Pertama di bulan suci Ramadhan, bantuan uang tunai sebesar Rp50 juta dan yang kedua saat ini bantuan berupa sembako. Alhamdulillah dan terima kasih kepada Bank Nagari yang telah peduli terhadap masyarakat Tanah Datar,“ katanya.

Bupati Eka Putra sampaikan, bantuan tersebut akan langsung didistribusikan kepada masyarakat. Jadi tak menumpuk di posko,  karena berupa bahan makanan yang harus cepat didistribusikan dan masyarakat juga sangat membutuhkan.

“Kita juga sangat bersyukur dan berterima kasih dengan OPD yang tak kenal libur dilebaran ini karena tugas dan berjibaku pasca bencana, TNI, Polri dan relawan nagari siaga bencana yang terus siap sedia jika terjadi bencana,” ucapnya.

Terkait progul daerah seperti asuransi tani dan asuransi ternak dikatakan Bupati Eka Putra, masyarakat yang mengalami gagal panen akan dibayarkan, misalnya satu hektar yang gagal maka akan dibayarkan sebesar kerugian yang dialami begitu juga dengan ternak dan itu dari Pemda.

Bupati juga sebut ada program yang berkaitan langsung dengan Bank Nagari, program Makan Rendang yaitu program bantuan modal usaha tanpa bunga dan tanpa jaminan guna mencegah jeratan rentenir agar hilang di Tanah Datar.

Diakhir sambutannya, Bupati Eka Putra juga mengajak masyarakat untuk mendukung dan memanfaatkan progul daerah, karena itu untuk meringankan beban  dan meningkatkan perekonomian masyarakat.

Sebelumnya Direktur PT. Bank Nagari Gusti Chandra mengatakan Tim Reaksi Cepat (TRC) Bank Nagari ini hadir di tengah-tengah masyarakat sebagai bentuk kepedulian Bank Nagari terhadap masyarakat, apalagi disaat masyarakat tertimpa musibah. Tidak hanya di Tanah Datar, namun diseluruh wilayah Sumatera Barat.

“Bank Nagari sebagai lembaga keuangan, tidak semata-mata mancari keuntungan atau bisnis saja namun juga sosial kemasyarakatan dan lingkungan,” katanya.

Terkait TRC dikatakan Gusti, terbentuk dan bertujuan jika terjadi bencana alam diseluruh wilayah Sumatera Barat, TRC Bank Nagari hadir dengan cepat untuk memberikan bantuan seperti pasca banjir lahar dingin erupsi gunung api Marapi, banjir bandang, dan sebelumnya bantuan bagi korban erupsi gunung api Marapi.

“Bantuan ini berupa sembako,  ada air mineral, bahan makanan cepat saji, telor, dan bahan makanan lainnya dengan total sebesar Rp20 juta,“ ucapnya.

Turut mendampingi Bupati Eka Putra saat menerima bantuan tersebut, Asisten I Setda Tanah Datar, Kalaksa BPBD, Kasatpol PP, Kadis Pertanian, Kadis Kominfo, Kadis PMDPPKB, Kadis Sosial, Komisaris Bank Nagari, Pimpinan Divisi, Pimpinan Abang dan beberapa pejabat bank nagari dan pejabat daerah lainnya. (MG)
 
Top