JA.com, Limapuluh Kota (Sumatra Barat)--Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Lima Puluh Kota, Ayu Mitria Fadri buka kegiatan Pelatihan Menjahit dan Teknisi Sepeda Motor untuk para pencari kerja di Kabupaten Limapuluh Kota, Senin (23/09/2024), kemarin digedung aula Balai Pelatihan Kerja (BLK) Kota Payakumbuh.
"Pelatihan ini merupakan kegiatan yang bersumber dari APBD Kabupaten Limapuluh Kota yang bertujuan untuk menyukseskan visi-misi kepala daerah dan RPJMD Kabupaten Limapuluh Kota tahun 2021-2026," katanya.
Ia, berharap dengan kegiatan pelatihan tersebut dapat menjadi kesempatan yang berharga bagi seluruh peserta pelatihan dalam mempelajari keterampilan baru dan memperluas kemampuannya.
"Kami berharap dengan pelatihan ini akan dapat meningkatkan keterampilan dan kemampuan para peserta, sehingga nantinya seluruh peserta pelatihan ini siap untuk memulai karir yang sukses menjadi wirausaha di bidang menjahit dan perbengkelan sepeda motor," ujarnya.
Dikatakan, dengan pelatihan ini akan dapat membuka lapangan pekerjaan yang baru dan dapat menekan angka pengangguran di Kabupaten Limapuluh Kota.
"Pelatihan yang kita selenggarakan ini bukan hanya sekedar untuk hadir pada 30 hari kedapan, kami menginginkan para peserta pelatihan nantinya akan menjadi pribadi yang mandiri dan dapat mengaplikasikan ilmunya ditengah-tengah masyarakat. Oleh sebab itu, seraplah ilmu-ilmu yang diberikan oleh instruktur dan narasumber yang ada, jangan hanya sekedar mengikuti pelatihan saja. Jadilah manusia yang produktif dan dapat bermanfaat bagi keluarga serta masyarakat," tutup Ayu.
Sementara itu Kepala BLK Payakumbuh, yang diwakili Kasi Pelatihan, Jos mengucapkan selamat datang kepada para peserta pelatihan menjahit dan perbengkelan motor asal Kabupaten Lima Puluh Kota di BLK Payakumbuh.
"Selamat datang kami ucapkan kepada seluruh peserta pelatihan. Kami menghimbau kepada seluruh peserta untuk dapat mematuhi seluruh peraturan yang berlaku di BLK Payakumbuh, ikutilah pelatihan ini dengan sungguh-sungguh dan kami mendoakan semoga dengan kegiatan pelatihan ini bermanfaat bagi seluruh peserta nantinya," katanya.
Sebelumnya, Kabid Ketenagakerjaan, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Limapuluh Kota, Ichwan Hafni menyebutkan, pelatihan ini merupakan salah satu program kegiatan yang ada di DPA Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Limapuluh Kota tahun anggaran 2024.
"Adapun tujuan kegiatan pelatihan ini ialah untuk terwujudnya peningkatan kompetensi untuk pencari kerja, selanjutnya untuk tersedianya pencari kerja yang siap pakai dan tercapainya produktivitas sumberdaya manusia yang optimal," katanya.
Ia mengungkapkan, jumlah peserta pelatihan menjahit dan teknisi sepeda motor tersebut adalah sebanyak 32 orang yang berasal dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Limapuluh Kota. Terdiri dari 16 orang peserta pelatihan menjahit dan 16 orang lagi merupakan peserta pelatihan teknisi sepeda motor.
"Kegiatan pelatihan ini akan berlangsung selama 1 bulan, dengan pembagian waktu 120 Jam atau 15 hari kerja untuk pelatihan menjahit dan 250 Jam atau 30 hari kerja untuk pelatihan teknisi sepeda motor," simpulnya. (MG)